KETUA LPKKP : PROGRAM PAMSIMAS KALIKALONG HARAP DITINJAU KEMBALI



Pati, RadarMuria.Com
Menanggapi penolakan warga Desa Kalikalong terkait Program Pamsimas untuk desa tersebut, Ketua Umum LPKKP (Lembaga Pusat Kajian Kebijakan Publik) Kabupaten Pati Sj. Soelhadi mengatakan bahwa prinsipnya program pemerintah adalah baik untuk rakyat.

"Prinsipnya LPKKP mendukung semua program pemerintah, namun yang terkait langsung atau bersinggungan dan melibatkan masyarakat,  maka harus dirembug", ujar Soelhadi saat diminta tanggapannya.

Lebih baik, lanjutnya, semua pihak dari unsur Pemdes Kalikalong, tokoh masyarakat bersama warga untuk saling bermusyawarah.

"Namun bila tetap ada penolakan warga selaku penerima manfaat, maka harap ditinjau kembali dan dipertimbangkan", lanjutnya.

Karena, menurut Soelhadi, bila hal itu dipaksakan akan menimbulkan gesekan dan benturan masyarakat.

Terkait rencana pelaksanaan Program Pamsimas Desa Kalikalong tersebut, Soelhadi menilai memicu ketidakharmonisan hubungan pemdes dengan warga. 

"Padahal masih banyak program pembangunan lain yang perlu dirembug bersama", tambah Soelhadi.

Ia berharap polemik bisa segera diatasi dan menghasilkan keputusan demi kepentingan bersama, bukan untuk kepentingan satu kelompok atau golongan tertentu.

"Kami berharap segera selesai dan menghasilkan keputusan demi kepentingan bersama. Duduk manis dan bicara bersama", pungkas Soelhadi.

(Tim)

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.