MENDORONG GENERASI MUDA BERPERAN AKTIF DAN MANDIRI DI MASA PANDEMI COVID-19

Plt Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Pati, Drs. Susanto, MM


Pati, RadarMuria.Com-        Mendorong generasi muda untuk berperan aktif dan lebih mandiri di masa pandemi Covid-19, menjadi pesan Plt Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Pati, Susanto, dalam rangka memaknai Hari Pahlawan 10 November lalu.

Hal itu disampaikan Susanto usai mengikuti upacara Hari Pahlawan  yang digelar di TMP Giri Dharma Pati.

"Dalam rangka memaknai dan meneladani nilai - nilai perjuangan para pahlawan, maka kami mendorong generasi muda, terutama yang tergabung dalam ormas dibawah pembinaan Badan Kesbangpol Pati, untuk bisa lebih berperan aktif dan mandiri", kata Susanto.

Dia menilai, momentum Hari Pahlawan dapat menjadi motivasi bagi generasi muda untuk menunjukkan kiprahnya, apalagi di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.

Bersama ormas Pemuda Pancasila, memberi bantuan air bersih kepada masyarakat yang membutuhkan 


Kiprah itu, lanjut Susanto, dapat dituangkan dalam bentuk kegiatan sosial untuk masyarakat maupun bentuk kreativitas untuk pengembangan diri.

"Beberapa ormas telah melakukan kegiatan sosial antara lain memberi bantuan masker dan bantuan air bersih untuk masyarakat yang membutuhkan", ungkap Susanto.

Selain itu, tambahnya, ormas juga diberi pengetahuan dan bimbingan bercocok tanam dengan memanfaatkan lahan atau pekarangan yang nganggur.

"Dampak Covid-19 telah menimbulkan sebagian banyak orang harus kehilangan pekerjaan, maka potensi yang ada harus kita manfaatkan salah satunya bercocok tanam", tambah Susanto.

Manfaat yang dapat diambil, menurutnya, selain dapat menikmati hasil bercocok tanam, juga ada nilai edukasi yang diperoleh.

"Supaya tetap produktif di masa pandemi ini", jelas Susanto.

Menurutnya lagi, perjuangan tidak mesti harus mengangkat senjata, namun kemandirian dan produktivitas yang membawa manfaat untuk diri sendiri, masyarakat dan bangsa juga dinilai sebagai bentuk perjuangan.

"Sehingga nantinya ormas dapat mandiri dan tidak selalu menggantungkan bantuan dari pemerintah", harap Susanto.

Di Bumi Mina Tani ini, sebutnya, ada sebanyak 100-an ormas dibawah pembinaan Badan Kesbangpol Kabupaten Pati.

"Secara umum, mereka sudah menunjukkan peran yang lebih baik", pungkas Susanto.

(RM. Usman)

------------------------------------------------------------------------


0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.