Bank Jateng Pati Tuan Rumah PORBUMD 2023

Direktur Bank Jateng Cabang Pati
Retno Tri Wulandari


Pati, RadarMuria.Com            Bank Jateng Cabang Pati menjadi tuan rumah penyelenggara Pekan Olahraga Badan Usaha Milik Daerah (PORBUMD) 2023 Kabupaten Pati.

Sebanyak 5 BUMD di Kabupaten Pati, yakni Bank Jateng, Bank BKK, Bank Daerah, PDAM Tirta Bening dan PD Aneka Usaha akan memperebutkan Piala Bergilir Bupati Pati.

Direktur Bank Jateng Cabang Pati, Retno Tri Wulandari mengatakan, pihaknya telah siap sebagai penyelenggara PORBUMD 2023 yang akan digelar 21 - 22 Oktober tahun ini.

"Kesiapannya sudah 90 persen. Kemaren technical meeting, semua BUMD hadir yaitu pelaksana teknisnya. Juga rapat sebanyak 2 kali dengan dihadiri semua Direktur BUMD, ada juga Bagian Perekonomian Setda", terang Retno Tri Wulandari, Rabu (11/10/23), di kantornya Jalan Jenderal Sudirman Pati.

Empat cabang olahraga akan dipertandingkan pada even olahraga tersebut, yakni bulutangkis, tenis meja, tenis lapangan dan bola tangan. Ditambah 1 bidang kesenian yaitu lomba menyanyi.

Pertandingan olahraga akan berlangsung di Stadion Joyokusumo dan GOR Pesantenan Pati, sedangkan lomba menyanyi dilaksanakan di pendopo kabupaten setempat.

Dengan tema Sinergi Membangun Negeri, PORBUMD akan dibuka oleh Pj Bupati, dilanjutkan jalan bareng seluruh pegawai dan karyawan BUMD Kabupaten Pati.

Menghadapi pertandingan nanti, ungkap Retno, tim Bank Jateng telah mempersiapkan diri dengan berlatih baik secara individu maupun kelompok. Dia berharap, Bank Jateng mampu meraih juara dan memboyong Piala Bergilir Bupati Pati, yang saat ini dipegang oleh PDAM Tirta Bening.

Wakil Direktur Bank Jateng, Pramudjianto selaku Ketua Pelaksana menambahkan, PORBUMD akan memperebutkan 3 kategori juara, yakni Juara 1, Juara 2 dan Juara 3.

"Pertandingan tersebut akan melibatkan pihak Koni Kabupaten Pati untuk sistem pertandingan dan perwasitan", tambah Pramudjianto.

Tujuan utama penyelenggaraan even yang sempat terjeda karena pandemi Covid-19 itu, menurutnya, adalah membangun kebersamaan dan persahabatan seluruh pegawai dan karyawan BUMD di Kabupaten. Selain piala kejuaraan, pemenang juga akan mendapat reward.

(RM. Usman)

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.